Setelah sekian lama tidak menulis artikel akhirnya ada kesempatan juga menulis lagi di blogtercinta ini. Ditulisan ini ceritanya berbagi pengalaman tentang apa yang suda saya lakukan, tempo hari saya buka server lagi...terus sambanya koq ilang (bukan tarian samba loh ya?kalo nari samba mrfanss jago-nya, hehehe), dicari gak ketemu wah paling ada yang ngambil neh ya sudah saya instal lagi sajjah pikirku, Langsung deh login ke servernya (bisa dilakukan juga di linux desktop pada tulisan ini saya contohkan menggunakan debian lenny ). Untuk menginstal di linux desktop kita harus login sebagai root, bisa masuk melaluin terminal console dengan tatacara sebagai berikut:
armature@armaturedeb:~$ su password: armaturedeb:~#/home/armature#Kemudian Install sambanya, caranya:
armaturedeb:~#apt-get install samba armaturedeb:~#apt-get install smbclient smbfs
kalau ada yang menggunakan Ubuntu/Edubuntu/Kubuntu atau buntu2 yang lain dapat menggunakan perintah sudo
sudo apt-get install mc sudo apt-get install smbclient smbfsterus tunggu sampai proses complleted. Kalau sudah selesai, sambanya dapat kita konfigurasikan dengan membuka file
/etc/samba/smb.conf caranya dapat menggunakan Midnight Commander
armaturedeb:~# sudo mcedit/etc/samba/smb.conf
atau dengan gedit
armaturedeb:~# sudo gedit/etc/samba/smb.conf
Nah dari pembukaan konfigurasi samba akan keluar script default dari konfigurasi standar samba tersebut, langsung saya tuliskan konfigurasi settingannya sadja ya, biar gak mbulet.
===================Share Definition========================== [homes] comment = Home Directories browseable = yes [data] comment = inilah tempatnya data path = /home/armature browseable = yes read only = yes guest = ok writable = yes create mask = 0777 directory mask = 0777 [printers] comment = ini printernya path = /tmp browseable = yes public = yes printable = yes writable = yes create mode= 0777 --------------------------------------------------
jangan lupa pada settingan security tuliskan security = share, setelah menyimpan konfigurasi kita harus melakukan restarting terhadap service samba dengan mengetikkan /etc/init.d/samba restart pada root console anda.
mungkin hanya itu yang dapat saya tulis untuk malam ini, untuk kritikan dan masukan dan perbaikan sangat saya harapkan barangkali terdapat kekeliruan, namanya juga manusia tempatnya salah dan lupa, Okey??
Selamat Mencoba
Tidak ada komentar:
Posting Komentar